Potensi Dasar Setiap Individu

Potensi Dasar Setiap Individu

Dalam diri setiap orang ada dorongan batin untuk memenuhi potensi sepenuhnya sebagai seorang individu. Ketika seseorang merasa bahwa ia hidup pada tingkatan terbaik yang dapat dicapai, maka ia merasa bahagia, terinspirasi dan termotivasi. Yukkk tetap semangat untuk belajar, bertumbuh, berkembang dan meraih hal – hal baik dalam hidup melebihi yang sudah kita raih saat ini.

Setiap orang berkelakuan persis seperti yang ia pikirkan dalam batinnya. Pengalaman seseorang sebelumnya, boleh jadi benar atau salah, baik atau buruk, tepat atau tidak jika pada tingkatan dimana ia yakin bahwa sesuatu itu benar baginya, ia bertindak sesuai dengan keyakinan tersebut.

Setiap orang memiliki kebutuhan mendasar untuk merasa efektif. Setiap orang ingin merasa dirinya kompeten dan mampu melaksanakan pekerjàan dan mencapai tujuannya. Ketika seseorang merasa bahwa tingkah lakunya setiap harinya semakin sesuai dengan pribadi terbaik yang diinginkan, ia semakin menghargai diri sendiri dan positiflah kepribadiannya di semua segi.